Kades Ndano Terus Membangun Desa Diluar Anggaran Dana Desa (DD)
Cari Berita

Advertisement

Kades Ndano Terus Membangun Desa Diluar Anggaran Dana Desa (DD)

Selasa, 04 Juli 2023

Bima, Redaksi Portalntb.net--- Setahap demi tahap, kondisi wilayah Desa Ndano Kecamatan Madapangga Kabupaten Bima,  terus melakukan perubahan demi terciptanya masyarakat yang maju dan sejahtera. Konsep pembangunan berkelanjutan ini , tampaknya menjadi hal yang menjanjikan bagi salah seorang Kepala Desa Ndano Muhammad Sidik alias Ompu Sedo. 

Dalam kepemimpinan Ompu Sedo yang masih seumur jagung ini, pembangunan Desa Ndano yang berkelanjutan, tidak  hanya mengarah pada masyarakat masa kini melainkan juga masyarakat di masa depan. Pembangunan berkelanjutan idealnya dapat mencakup berbagai aspek yang ada di masyarakat juga masyarakat desa. 

Berdasarkan UU No. 6 Tahun 2014 tentang Desa.  Pembangunan desa, yaitu peningkatan pelayanan dasar, pembangunan dan pemeliharaan infrastruktur dan lingkungan, pengembangan ekonomi pertanian berskala produktif, pengembangan dan pemanfaatan teknologi tepat guna, dan peningkatan kualitas ketertiban dan ketenteraman masyarakat desa terus diupayakan oleh Ompu Sedo bersama jajarannya demi terciptanya Desa Ndano yang maju dan sejahtera. 

Upaya tersebut, Ompu Sedo pada tahun 2022, berhasil melakukan pembangunan diluar dari Alokasi Dana (DD), yakni pemagaran Tempat Pemakaman Umum (TPU), Peningkatan Jalan usaha tani so jati sepanjang 200 meter, pembangunan fasilitas kegiatan MTQ Desa, pembangunan rehabilitas air wudhu untuk Masjid Nurul Mubin, pengadaan meteran listrik (KWH) untuk TPU Desa Ndano 2022, serta rabanisasi gang RT 01 Desa Ndano. 

Untuk kebutuhan anggaran pembangunan tersebut, Muhammad Sidik alias Ompu Sedo yang didukung oleh semua pihak pada jajaran Desa Ndano , berhasil melakukan lobi lobi baik ketingkat Anggota Dewan Kabupaten maupun ke Tingkat Provinsi sehingga apa yang menjadi tujuan Ompu Sedo untuk Desa Ndano,  kini terlaksana dengan baik. (Tim),